Kesehatan Punya Bulu di Seluruh Tubuh

Bersatulah.com – Bagi sebagian orang khususnya wanita, memiliki bulu-bulu di sekitar tubuh merupakan salah satu hal yang cukup mengganggu penampilan. Tak heran jika mereka rutin melakukan perawatan tubuh seperti waxing atau mencukur bulu. Tetapi ternyata, bulu-bulu atau rambut halus tersebut memiliki manfaat dari segi kesehatan.
Kesehatan Punya Bulu di Seluruh Tubuh
Pakar biologi di University of Bradford Inggris, Des Tobin menuturkan, memiliki rambut di bagian tubuh penting untuk mempertahankan kesehatan kulit. "Setiap folikel rambut tidak hanya memproduksi serat rambut, tetapi juga memiliki pembuluh darah, saraf, dan lemak," ujarnya.

Folikel rambut pada tubuh juga diperkaya dengan sel-sel induk yang tidak akan pernah kekurangan kapasitas untuk memperbaharui diri mereka. Sehingga bisa membantu menyembuhkan kondisi kulit apabila terjadi luka.

Tobin mengatakan, luka pada tubuh bagian luar lebih cepat sembuh karena terdapat folikel rambut yang lebih besar dan banyak, dibandingkan dengan luka pada dalam tubuh. Hal ini dikarenakan terjadinya peningkatan regenerasi sel yang dibawa oleh aliran darah.

Demikian pula pada kulit kepala yang sudah tidak ditumbuhi dengan rambut. Ia kurang mampu mengatasi goresan luka atau memar akibat benturan karena kurangnya folikel yang sehat. Semakin bertambahnya usia, folikel akan menyusut dan orang-orang yang mulai kehilangan rambut masih akan memiliki beberapa sel-sel induk, tetapi penyembuhannya dalam waktu yang lama.

Dijelaskan oleh konsultan dermatologis asal London, Nick Lowe, rambut-rambut tubuh tersebut dapat menghangatkan tubuh dan melindungi kulit dari dampak lingkungan seperti paparan sinar matahari. Sehingga orang yang berbulu lebat memiliki perlindungan ekstra terhadap sinar matahari. "Saat kita merasa kedinginan, rambut-rambut di sekujur tubuh berdiri untuk menangkap udara hangat agar lebih dekat ke permukaan kulit," katanya.

Dokter THT di University Hospitals of Leicester Inggris, George Murty mengatakan, bulu-bulu halus tak hanya tumbuh di luar tubuh, namun juga di bagian dalam tubuh seperti hidung. Mereka memiliki peranan penting untuk mencegah debu masuk ke dalam hidung hingga menyerap ke paru-paru.

Jika bulu-bulu tersebut tumbuh melebihi hidung, lebih baik memangkasnya ketimbang mencabutinya. "Saat bulu hidung dicabut, akarnya juga ikut tercabut sehingga meninggalkan lubang tipis di dalam kulit. Itu berpotensi menyebabkan infeksi," jelas George.

Memiliki bulu-bulu di bagian jari kaki bagi sebagian orang mungkin tidak terlihat menarik, tetapi hal itu menandakan bahwa peredaran darah berjalan dengan lancar. Constantinos Kyriakides, ahli bedah pembuluh darah di Barts Health Inggris memaparkan, kehilangan bulu-bulu di kaki dan betis bisa menjadi salah satu gejala penyakit arteri perifer.

"Folikel rambut membutuhkan aliran darah yang bagus untuk membawa nutrisi dan oksigen. Jika sirkulasi di kaki terhambat, berarti oksigen yang mengalir ke kaki akan berkurang," demikian ujarnya. (inad)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kesehatan Punya Bulu di Seluruh Tubuh"

Posting Komentar