Cegah Kejahatan Seksual pada Anak dengan Cara Berikut

Bersatulah.com-Banyak kasus kejahatan di negara kita. Salah satunya adalah kejahatan seksual. Kejahatan yang dahulu dilakukan oleh orang lain atau orang jauh, saat ini kejahatan seksual banyak dilakukan oleh orang-orang terdekat, bahkan keluarga.


Cegah Kejahatan Seksual pada Anak dengan Cara Berikut

Tidak jarang kita menonton televisi yang memberitakan mengenai kejahatan seksual terhadap anak-anak. Misalnya, seorang kakek melakukan tindakan asusila terhadap cucunya, paman menjadi tersangka kasus asusila, bahkan yang miris adalah ayah kandungnya sendiri hingga membuat korbannya hamil.

Tindak kejahatan yang seperti ini perlu dicegah atau dihindari. Karena kejahatan seksual akan memengaruhi kejiwaan korbannya. Bahkan ada yang sampai gila atau sampai melahirkan karena malu diketahui oleh orang banyak meski dirinya adalah seorang korban kejahatan.

Miris memang. Tapi, ini adalah kenyataan yang terjadi di negara kita. Berikut beberapa hal yang dapat membantu Anda dan orang-orang di sekitar Anda, terutama anak-anak yang sangat rentan menjadi korban agar terhindar dari kejahatan seksual.

Pertama, tanamkan rasa malu pada anak-anak. Ajarkan anak-anak untuk berpakaian tertutup. Kemudian, ajarkan anak-anak untuk tidak buang air sembarangan. Selain tidak beretika, ini akan memicu munculnya keinginan orang untuk berbuat kejahatan. Meski memang tubuh mereka belum menampakkan kematangan. Hal yang seperti ini harus diterapkan sedini mungkin.

Kedua, ajarkan anak untuk tidak mudah menerima barang pemberian orang yang belum ia kenal. Bisa jadi barang-barang ini adalah tipu daya atau ‘iming-iming’ supaya anak mau menuruti kehendak pelaku.

Ketiga, beritahu anak untuk tidak bersedia dipeluk atau dicium oleh seseorang tanpa alasan yang jelas, meskipun itu adalah anggota keluarga, apalagi orang asing.

Keempat, perhatikan pergaulan anak Anda. Anda harus tahu siapa saja teman-teman anak Anda. Anda juga harus tahu di mana dan ke mana saja anak Anda pergi. Jangan biarkan anak bergaul terlalu bebas. Batasi waktu bermain. Jangan sampai larut malam. Apalagi pergi atau pulang hanya berdua. Tanyakan pada anak ketika mereka pulang, kemana, dengan siapa, dan apa saja yang dilakukannya. Bukan bermaksud mengekang dan jangan sampai mengekang karena anak tidak suka dengan orang tua yang mengekang kehidupannya. Saat ini media sosial menjadi salah satu media pergaulan yang cenderung tidak ada batasan. Bayangkan saja, orang bebas berkirim gambar, mengetahui apa yang sedang dilakukan orang lain, kesehariannya, alamat rumah, orang yang ada di dekat anak, di mana anak sekolah dan lain-lain.

Kelima, jaga anak dari tontonan yang tidak mendidik. Saat ini internat sudah memberi peluang bagi anak untuk menonton apa saja yang ingin ia tonton. Jika Anda sudah memberinya hand phone canggih, periksa isi dan apa saja yang ia lakukan dengan hand phone-nya. Anda juga dapat memilihkan warnet yang menjaga dari konten-konten yang tidak layak bagi anak-anak.

Keenam, kenalkan anak bagian-bagian tubuh pribadinya. Ajarkan anak untuk menolak ketika seseorang mencoba memegang atau meraba area pribadinya.

Ketujuh, jadilah orang tua yang mampu melindungi anak dari kejahatan-kejahatan terhadap anak.

Semoga beberapa cara di atas bisa Anda terapkan untuk menghindari ke jahatan seksual pada Anak. (Alin)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cegah Kejahatan Seksual pada Anak dengan Cara Berikut"

Posting Komentar